Spesifikasi Daihatsu New Gran Max PU

Posted on

REVIEW

Spesifikasi Daihatsu New Gran Max PU – Gran Max PU merupakan produk niaga dari Daihatsu yang memiliki tenaga kuat dan juga bahan bakar yang efisien. Gran Max mengandalkan mesin 1.3 dan 1,5 liter. Untuk sisi eksterior, bagian depan Gran Max PU berpadu dengan desain striping bergaya modern. Selain itu, bagian depan mobil ini juga memiliki kap depan yang mungil dan memberikan warna tersendiri yang menjadi ciri khas. Tuas transmisinya disematkan pada Center Cluster atau sisi samping radionya.

Spesifikasi Daihatsu New Gran Max PU – Selain memiliki desain yang cukup unik, mobil pickup ini terkenal dengan ketangguhan pada sektor mesin. Performa mesin yang diperlihatkan oleh mobil besutan Daihatsu ini memang terbilang gahar, namun bahan bakarnya sangat efisien. Daihatsu Gran Max PU mengandalkan mesin jenis K3 – DE, DOHC berpendingin air 1.298 cc (tipe 1.3) dan 3SZ – VE, DOCH VVTi berpendingin air 1.495 cc (tipe 1.5). Masing-masing memiliki 16 katup dan 4 silinder segaris. Gran Max PU memiliki 2 tipe mesin yang berbeda yaitu 1.3 dan 1.5. Di sisi lain, mobil pikap buatan Daihatsu ini sudah dilengkapi dengan sebuah teknologi canggih, yaitu Fuel Injection System sebagai sistem penyuplai bahan bakarnya. Gran Max PU tersedia dalam 3 warna, diantaranya Silver Metallic, Icy White and Ultra Black

Fitur Unggulan :

  • Memiliki daya angkut yang besar
  • Suspensi MacPherson Strut pada bagian depan, serta suspensi Rigid Axle di bagian belakang
  • Sabuk pengaman
  • Door Armrest
  • Fuel Injection System
  • Sistem transmisi 5 percepatan
  • Ventilated Disc Brake

 

EKSTERIOR

INTERIOR

WARNA